Monday, January 17, 2005

Kontribusi Pemikiran tentang HaKI

Dari Yanuar Ferry (melalui milis Blogbugs):
______________

Andaikan benar telah terjadi pengutipan tanpa menyebutkan sumber dalam acara Dakocan di Trans TV, berarti telah terjadi pelanggaran hak cipta atas karya anda (BaM), dengan alasan:
  1. Karya anda termasuk hak cipta menurut Pasal 12 (1a)UU Hak Cipta No. 19 2002.

  2. Anda memiliki hak cipta anda secara otomatis begitu karya tersebut tercipta, tanpa perlu mendaftarkan hak cipta anda tersebut ke DJ HAKI, mengacu pada Pasal
    2(1).

  3. Pengambilan Ciptaan pihak lain, baik seluruhnya maupun sebagian, guna keperluan pertunjukan atau pementasan yang bersifat komersial merupakan suatu pelanggaran hak cipta apabila tidak disertai dengan pencatuman/penyebutan sumbernya, menurut pasal 15(c).
________________

Dari Yudha Ginanjar (milis Blogbugs juga)
_____________
Mungkin agak kurang nyambung, Tapi kemaren(minggu) saya baca artikel di Kompas tentang Hak cipta video Amatir tentang Tsunami yg konon aturan Hak Cipta
nya agak kurang jelas :D yg pegang sapa, kameramen ato yg menyiarkan nya :)

Salah satu point penting adalah, " Karena sudah menjadi public domain, kita
bisa mengutip video tersebut ..."

Maaf .. bukan untuk memperkeruh suasana, tapi hanya sedikit menambah referensi :)
Artikel yang dimaksud dapat dilihat di web di sini.

______________

Terima kasih untuk semua yang telah menyumbangkan pemikirannya. Karena sudah memiliki referensi yang cukup, saya telah melayangkan surat pada dakocan@transtv.co.id, sekalian untuk konfirmasi. Semoga saja semua berakhir dengan baik.

--isman h. suryaman

Saturday, January 15, 2005

Pelanggaran HaKI? Tentang Sebelas (11) Rambu Merah & Kuning Berat Badan

Rekan-rekan semua,

Apakah ada yang mengikuti acara Dakocan (yang dibawakan Dave Hendrik) di TransTV? Terima kasih pada Yovita, saya mendapat kabar bahwa salah satu bagian dari buku humor saya, "Bertanya atau Mati!" (BaM) dikutip di acara itu. (Humor yang dikutip adalah bagian yang saya susun sebagai promosi online, bisa dilihat di sini.)

Sayangnya, menurut nara sumber saya, acara Dakocan tidak menyebutkan bahwa mereka mengutip itu dari BaM.

Apakah ada rekan yang kebetulan menyaksikan acara tersebut? Kalau ya, saya minta tolong untuk konfirmasi, apakah memang BaM tidak disebut-sebut? Karena saya tidak mau mengabaikan kemungkinan bahwa

  1. BaM disebut tapi Yovita kebetulan luput menyaksikannya.

  2. Penulis Dakocan "mengambil" materi itu dari imel hasil forward orang lain. Kebetulan di milis Guyon-Yook, ada seseorang yang "mencuri" mail promosi online BaM! dan menghapus semua credits ke Bertanya atau Mati!
Dan kalaupun memang kejadiannya begitu (tidak disebut), apakah ada referensi perundangan Indonesia mengenai HaKI yang mengharuskan suatu acara TV menyebutkan sumber asli suatu kutipan? Atau melarang menduplikasi materi dari media lain menjadi materi program TV? Lalu apakah itu berlaku juga untuk kasus (2) di atas? Apakah penulis Dakocan bisa bersembunyi dengan dalih bahwa mereka mengambil dari sumber anonim--walaupun sumber anonim itu adalah plagiarisme?

Saya sebagai penulis merasa dirugikan. Misalnya, kita asumsikan bahwa kondisi buruk di atas yang terjadi. Jika kemudian penonton Dakocan tersebut membaca buku saya, maka bisa saja mereka mengira saya telah melakukan plagiarisme. Ini bisa mengarah ke memburuknya brand image buku tersebut, sekaligus saya, sebagai penulis.

Jadi, sebelum saya mengirim protes ke produser Dakocan melalui TransTV, saya perlu bantuan rekan-rekan untuk:
  1. Konfirmasi bahwa yang terjadi adalah pengutipan tanpa pemberian credits (atau malah pencurian materi). Saya masih berharap bahwa bukan ini yang terjadi.

  2. Memiliki referensi bahwa saya memiliki kekuatan secara hukum untuk membela HaKI saya sebagai penulis.
Terima kasih sebelumnya,

--isman h. suryaman

Wednesday, January 12, 2005

Lomba Cerpen dan Flash Fiction berhadiah BaM!

Komunitas Blogger Family mengadakan lomba cerpen dan flash fiction(1) bagi para anggotanya.

Juara pertama untuk masing-masing kategori (cerpen dan flash fiction) dapat memilih satu dari dua buku sebagai hadiah: Bertanya atau Mati! atau Lelaki Pembawa Senja (karya Nazla Luthfiah). Dua-duanya autographed copy.

Komposisi juri juga diramaikan dengan kehadiran pasangan penulis Adhitya dan Ninit Mulya.

Bukan anggota blogfam? Jangan khawatir. Asalkan kamu punya blog, atau berencana bikin blog, tinggal gabung aja di forumnya. Langsung deh bisa ikutan. Untuk informasi lebih lanjut, klik aja banner di bawah.


Siiiapa hendak turuuut?

__________

(1): Bagi yang belum akrab dengan istilah flash fiction, ini adalah tipe cerita yang saking pendeknya sampai terasa seperti kelebat (flash). Umumnya panjang flash fiction tidak melebihi 250 kata. Contoh flash fiction dengan aturan yang lebih ketat bisa dilihat di Situs Cerita 100 Kata. Atau yang karya penulis lokal.

Monday, January 03, 2005

Susah Dapet BaM? Beli Online Aja!

Status Terakhir:

Edisi terbatas sudah habis. Masih tersedia edisi biasa, tanpa stiker. Jika tertarik, kirim saja email pemesanan ke writerstavern AT gmail DOT com. Harga Rp40.000.

________________

Berhubung semakin banyak saja yang mengirim mail mengenai susahnya nyari
Bertanya atau Mati! di toko-toko buku, gimana kalau beli aja online. Nanti tinggal tunggu di rumah sambil ongkang-ongkang kaki. Coba aja di...

  1. BearBookStore.com
    Di ujung kiri halaman Home ada kotak search. Ketikkan "bertanya atau mati." Tinggal klik BaM dari beberapa pilihan yang muncul.

  2. IniBuku.com
    Di kanan atas halaman Home ada kotak search. Ketikkan "bertanya atau mati." Saat hasil muncul, klik judul BaM.
Saya sendiri tidak/belum berafiliasi dengan kedua situs di atas. Karena mulai dari hari ini, jadi ikutan jualan deh, hehe.


LIMITED EDITION: GET THEM WHILE AVAILABLE!

Kebetulan, beres peluncuran buku kemaren, masih ada sisa 47 buku berlabel autographed copy.

Jadi kalau ada yang tertarik untuk jadi satu dari 100 orang yang punya, bisa beli. Khusus untuk daerah DKI Jaya dan Jawa Barat, bebas ongkos kirim (harga tetap Rp.40.000). Di luar dua propinsi itu, diskon 10% (jadi Rp. 36.000), tapi ongkos kirim tanggung sendiri (pake TIKI).

Caranya? Tinggal p-mail ke a_scriptwriter at yahoo dot com dengan subject [bam].

Salam,
--isman h. suryaman

PS: Untuk yang mau ditulisin secara spesifik, seperti "Untuk (taruh nama di sini) yang (taruh kalimat di sini)" tulis saja di mailnya, ya.

PPS: Jadi tawarannya adalah mendapatkan edisi eksklusif Autographed Copy seharga Rp. 40.000 dan bebas ongkos kirim (untuk DKI Jaya dan Jabar) atau Rp. 36.000,- tapi ganti ongkos kirim (untuk daerah lain).